Selasa, 18 April 2017

Profil dan Foto Pemain Drama Korea My Secret Romance

My Secret Romance adalah drama komedi romantis Korea terbaru yang disiarkan jaringan kabel OCN mulai 17 April 2017. Ini merupakan serial drama OCN pertama yang disiarkan setiap hari Senin dan Selasa sekaligus drama OCN pertama yang mengusung tema percintaan. Ceritanya berkisar pada dua orang muda-mudi, Cha Jin-wook dan Lee Yoo-mi, yang bertemu di sebuah resor di Jeju dan sering terlibat kesalahpahaman. Asmara belum sempat mekar ketika Yoo-mi tiba-tiba pergi entah ke mana. Tiga tahun berlalu, mereka bertemu kembali dan keduanya sama-sama berpura-pura tak saling mengenal.
Berikut profil para pemeran utama My Secret Romance.

Sung Hoon, pemeran karakter Cha Jin-wook
Sung Hoon
Setelah menonton Oh My Venus, banyak pemirsa yang jadi penasaran dengan sosok Sung Hoon. Padahal, mantan atlet renang timnas Korea Selatan ini sudah berakting sejak tahun 2011 dengan tampil di serial New Tales of Gisaeng dan bahkan mendapat gelar New Star Award dari SBS. Tahun lalu, pria asal Distrik Nam ini mendapat gelar Best New Actor dari KBS berkat permainannya di drama Five Children.
Song Ji-eun, pemeran karakter Lee Yoo-mi
Song Ji-eun
Orang lebih mengenalnya sebagai Jieun personel girlband Secret. Ini bukan akting pertamanya sebab Jieun sudah cukup sering bermain web drama dan drama TV sejak tahun 2010. Selain aktif berkiprah bersama Secret, Jieun juga sudah merilis beberapa lagu solo, mengisi OST drama, serta tampil di variety show. Single kedua Jieun, “Going Crazy,” menduduki peringkat pertama chart Gaon di tahun 2011.
Kim Jae-young, pemeran karakter Jung Hyun-tae
Kim Jae-young
Aktor kelahiran 30 September 1988 ini lumayan fresh dan nyaris tak terdengar sepak terjangnya. Debut di tahun 2014 lewat drama Iron Man, Jae-young kerap dikasting menjadi pemeran pendukung, seperti dalam drama Remember YouYongpal, serta Master: God of Noodles. Di tahun 2013, Jae-young bermain di film pertamanya, No Breathing, yang dibintangi Seo In-guk, Lee Jong-suk, dan Kwon Yuri.
Jung Da-sol, pemeran karakter Joo Hye-ri
Jung Da-sol
Aktris cantik nan seksi ini memang jarang mendapat sorotan karena selama ini ia hanya menjadi figuran atau pemeran pendukung di setiap drama yang diperankannya. Padahal, sejak debut di tahun 2008, ia pernah mencicipi drama-drama populer macam Boys Before FlowersThe Great Seer, serta Fated to Love You. Selain berakting, Jung Da-sol juga kerap berpose untuk majalah karena ia adalah seorang foto model.


0 komentar:

Posting Komentar